Di era teknologi saat ini, keterampilan digital menjadi sangat penting, terutama bagi anggota Karang Taruna yang terlibat dalam banyak aktivitas sosial dan organisasi. Dengan semakin banyaknya penggunaan teknologi dalam kehidupan sehari-hari, memiliki kemampuan untuk menggunakan alat digital menjadi penting untuk efisiensi dan jangkauan kegiatan. Sadar akan hal ini, Seftyan Andriyano Nugraha, seorang mahasiswa KKN tim II Undip 2024 melaksanakan program literasi digital di Desa Mergowati, Dusun Ngebrak. Tujuan dari program ini adalah untuk memberi anggota Karang Taruna keterampilan yang mereka butuhkan untuk memanfaatkan teknologi secara optimal dalam kegiatan mereka. Diharapkan melalui kegiatan ini, peserta dapat meningkatkan kemampuan mereka dalam mengelola informasi, berkomunikasi dengan lebih baik melalui platform digital, dan menggunakan media sosial dengan lebih efektif untuk mendukung inisiatif dan aktivitas mereka.
Kegiatan dimulai dengan pengenalan literasi digital, di mana peserta diberi pemahaman dasar mengenai pentingnya kemampuan literasi digital. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberi mereka pemahaman tentang bagaimana menggunakan teknologi digital secara efektif dalam kehidupan sehari-hari mereka dan dalam kegiatan organisasi. Kegiatan pertama dalam literasi digital adalah penggunaan kata kunci di Google. Peserta dikenalkan dengan metode pencarian informasi yang efektif menggunakan kata kunci yang relevan, serta cara menggunakan operator pencarian untuk mendapatkan hasil pencarian yang lebih relevan dan akurat.Selain itu, juga diberikan bagaimana contoh-contoh penggunaan dalam metode tersebut.
Kegiatan kedua dimulai dengan pengenalan aplikasi percakapan dan media sosial yang sering digunakan dalam komunikasi digital. Materi dalam kegiatan ini meliputi teknik dalam mengakses, menganalisis, mengevaluasi, sampai dengan ke menyebarkan informasi di media sosial. Selain itu, diperkenalkan cara menggunakan fitur-fitur yang ada dalam media sosial dan aplikasi percakapan untuk mendukung kegiatan interaksi mereka. Selanjutnya, sesi ini membahas etika bermedia sosial. Peserta diajarkan tentang prinsip-prinsip etika yang penting dalam berkomunikasi dan berinteraksi di dunia digital. Hal ini untuk memastikan bahwa peserta memahami tanggung jawab mereka dalam menggunakan media sosial dan aplikasi percakapan.
Kegiatan ketiga fokus pada keamanan data dan identitas pengguna. Peserta diberikab pemahaman tentang pentingnya melindungi data pribadi dan identitas digital mereka di dunia online. Materi yang dibahas termasuk teknik dasar untuk mengamankan akun dan data pribadi, seperti penggunaan kata sandi yang aman dan mengatur privasi di platform media sosial.
Sebagai bagian dari program, peserta juga menerima modul literasi digital, yang membantu mereka dalam memahami dengan lebih baik. Adanya pembagian modul ini untuk memastikan bahwa peserta memiliki sumber daya yang dapat mereka rujuk kembali dan gunakan untuk terus mengembangkan keterampilan digital mereka.
Melalui kegiatan edukatif yang dirancang khusus untuk meningkatkan keterampilan digital, peserta diharapkan dapat memanfaatkan teknologi digital secara optimal, baik dalam kegiatan organisasi maupun dalam kehidupan sehari-hari mereka. Program ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif terhadap pengembangan kemampuan anggota Karang Taruna.
Oleh Seftyan Andriyano Nugraha
S1 Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro
Dosen Pembimbing Lapangan: Rabith Jihan Amaruli, S.S., M.Hum.
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook